LSM Demo Kantor Bupati dan DPMPD Lebak, Ini Tuntutannya

Date:

Lebak – Puluhan massa dari koalisi Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) Banten berunjuk rasa di Kantor Bupati Lebak, Selasa (12/12/2017). Aksi juga berlanjut di Kantor Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (DPMD), di Jalan Siliwangi Pasir Ona.

BACA JUGA: Kades di Lebak Nikahi Gadis 13 Tahun, Begini Curhatnya

“Kami mendesak pemerintah daerah memberikan sanksi tegas kepada Kepala Dewa Aweh, Hatobi. Sebagai seorang kepala desa, Hatobi gagal memberikan contoh yang baik kepada masyarakat,” kata koordinator aksi, M. Ibrahim dalam orasinya.

Hatobi diduga melakukan penganiayaan terhadap anggota LSM telah. Menurutnya, tindakan tersebut telah mencoreng nama baik kepala desa. Apalagi, insiden tersebut dilakukan saat peringatan HUT Kabupaten Lebak.

BACA JUGA: Pungli Kades Nameng Sudah Berlangsung Sejak 2016

“Tidak sepatutnya tindakan tersebut dilakukan oleh seorang kepala desa yang seharusnya menjadi panutan masyarakatnya,” ucap Ibrahim.

Terkait aksi tersebut, Banten Hits masih berupaya mendapatkan konfirmasi dari Hatobi.(Nda)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Dua Parpol Pemilik Suara Besar di Banten Gelar Pertemuan Tertutup, Isyarat Koalisi Mencuat

Berita Banten - Partai Golkar dan Partai Gerindra yang...

Arahan Presiden Jokowi dalam Rakernas Kesehatan Nasional di Kabupaten Tangerang

Berita Banten - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menghadiri sekaligus...