Panggung Presiden Jokowi di Pandeglang Ambruk

Date:

PANGGUNG PRESIDEN JOKOWI AMBRUK
Panggung di lokasi yang akan dikunjungi Presiden Joko Widodo ambruk. (Foto: Engkos Kosasih/Banten Hits)

Pandeglang – Sebuah insiden terjadi di lokasi yang akan dikunjungi Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Desa Muruy, Kecamatan Menes, Kabupaten Pandeglang, Rabu (4/10/2017).

Panggung berkururan 15×7 meter di embung Desa Muruy yang akan digunakan Jokowi untuk memberikan sambutan dan menyapa warga dan kepala desa se-Banten ambruk.

BACA JUGA: Warga Pandeglang Antusias Sambut Kedatangan Presiden Jokowi

Ambruknya panggung diduga tidak kuat menahan beban saat sejumlah pejabat dan petani berada di atas panggung. Saat itu, akan dilakukan penyerahan bantuan yang diserahkan Bupati Pandeglang Irna Narulita dan pejabat Kemendes.

Sempat terjadi kepanikan beberapa saat, namun proses penyerahan bantuan tetap dilanjutkan.

BACA JUGA: Begini Persiapan Jelang Kedatangan Joko Widodo ke Pandeglang

Terkait insiden tersebut, Bupati Irna menyampaikan permohonan maaf sambil meminta masyarakat yang ada di atas bukit dan dekat dengan embung tetap tertib.

“Yang diatas panggung tolong tertib, buat tiga baris saja, dan yang di belakang panggung tolong naik ke gunung-gunung tempatnya sempit, ibu minta tolong,” pinta Irna.

Sejumlah orang bergegas memperbaiki panggung sebelum Jokowi tiba di lokasi.

Di Desa Muruy, Jokowi digendakan akan meninjau embung yang dibangun dengan dana desa. Jokowi juga akan menghadiri gerakan tanam jagung dan kedelai serta menyerahkan sertifikat secara simbolis kepada warga.(Nda)

Author

  • Engkos Kosasih

    Memulai karir jurnalistik di BantenHits.com sejak 2016. Pria kelahiran Kabupaten Pandeglang ini memiliki kecenderungan terhadap aktivitas sosial dan lingkungan hidup.

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Dua Parpol Pemilik Suara Besar di Banten Gelar Pertemuan Tertutup, Isyarat Koalisi Mencuat

Berita Banten - Partai Golkar dan Partai Gerindra yang...

Arahan Presiden Jokowi dalam Rakernas Kesehatan Nasional di Kabupaten Tangerang

Berita Banten - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menghadiri sekaligus...

Pemindah-tanganan Aset Karantina Hewan Pemkab Tangerang yang Kini Diduga Dikuasai Pengembang Masih Misterius

Berita Tangerang - Proses pemindah-tanganan aset milik Pemkab Tangerang...