Usai Beraksi di Tanah Gocap Tangerang, Begal Ditembak Petugas

Date:

Banten Hits – Unit Reskrim Polsek Karawaci yang dipimpin Iptu Nurjayap, menangkap seorang pelaku begal motor yang beraksi di kawasan Tanah Gocap, Kecamatan Karawaci, Kota Tangerang, Rabu (17/8/2016) lalu.

Pelaku bernama Firman diciduk saat tengah asyik bermain internet di sebuah warnet, di Jalan Kisamaun, Kota Tangerang, Sabtu (20/8) sekitar pukul 21.15 WIB. Karena berusaha melawan dan melarikan diri, petugas terpaksa menghadiahi kaki kiri Firman dengan timah panas.

Kapolsek Karawaci, Kompol Munir Yasi mengatakan, pelaku ditangkap setelah pihaknya menadapat laporan dari Yapto, warga Pasar Kemis, Kabupaten Tangerang yang mengaku menjadi korban begal di kawasan Tanah Gocap.

“Sekitar pukul sepuluh malam, korban yang lagi melintas di jalan itu dipepet oleh pelaku Firman yang berboncengan dengan rekannya Kevin alias Emon (DPO). Pelaku kemudian menarik korban ke semak-semak lalu ditusuk dua kali di bagian leher dan pipi kanan dengan gunting,” ujar Munir, Minggu (21/8).

Melihat korbannya tak berdaya, pelaku langsung membawa kabur sepeda motor korban Yamaha Mio B 6780 GVU. Sementara, korban yang tergeletak dengan kondisi berlumuran darah diselamatkan oleh warga dan  dilarikan ke Rumah Sakit Sari Asih.

“Karena berusaha kabur, petugas memberikan tembakan peringatan tapi tidak digubris oleh, dan terpaksa dilumpuhkan dengan menembak kakinya,” terang Kapolsek.

Dari tangan tersangka, polisi berhasil mengamankan satu buah gunting yang digunakan untuk melukai korban dan STNK motor korban.

“Melihat senjatanya yang sudah dimodif, pelaku memang sudah merencanakannya. Pelaku berakasi sudah lama, dan saat ini kita masih buru rekannya,” kata Munir.(Nda)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Dua Parpol Pemilik Suara Besar di Banten Gelar Pertemuan Tertutup, Isyarat Koalisi Mencuat

Berita Banten - Partai Golkar dan Partai Gerindra yang...

Arahan Presiden Jokowi dalam Rakernas Kesehatan Nasional di Kabupaten Tangerang

Berita Banten - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menghadiri sekaligus...