Menjaga Kebugaran Tubuh dan Mengasah Berbagai Teknik Sepak Bola dengan Bermain Futsal

Date:

Banten Hits.com – Futsal adalah salah satu olahraga yang dewasa ini digandungri di Indonesia. Gaya hidup sehat dalam satu dekade ini menjadi marak, salah satunya adalah melakukan gerak badan atau istilah populernya olahraga. Di setiap hampir seluruh lapangan futsal, tak jarang sering kita lihat lampu penerangan yang menyala hingga malam hari lantaran para pemain futsal yang masih asik bermain.

 

Banten Hits.com – Futsal adalah salah satu olahraga yang dewasa ini digandungri di Indonesia. Gaya hidup sehat dalam satu dekade ini menjadi marak, salah satunya adalah melakukan gerak badan atau istilah populernya olahraga.

Di setiap hampir seluruh lapangan futsal, tak jarang sering kita lihat lampu penerangan yang menyala hingga malam hari lantaran para pemain futsal yang masih asik bermain.

Trend olahraga futsal ini juga diprediksi akan terus meningkat seiring dengan kesadaran untuk menjaga kesehatan. Olahraga inilah yang paling populer dan digandrungi, dari anak-anak sampai dewasa.

Berkumpul bersama teman-teman sambil menunggu giliran bermain dengan diselingi canda tawa menjadi moment seru. Selain badan segar bugar, olahraga ini juga dapat menjaga kekompakan dan jalinan persahabatan.

Sandrio Rosandi (18), salah satu pecinta futsal, mengatakan, futsal merupakan salah satu cara yang ampuh agar badan mengeluarkan keringat.

“Efek yang saya dapatkan dari bermain futsal adalah pikiran terasa tenang, cerah, ceria serta pikiran lebih plong,” ungkapnya kepada Banten Hits.com, Sabtu (10/1/2015).

Sandrio menambahkan, sebagai penggila bola yang aktif, tentu banyak teknik yang bisa diterapkan dalam permainan. Kendati diakui tidak mudah, tapi gaya-gaya para pemain sepak bola hebat dunia terus di coba.

“Bagi penggila bola yang pasif dan hanya update lewat layar televisi, saya sarankan supaya mencoba dan merasakannya. Bagaimana sulitnya, capeknya dan sebagainya nanti akan merasakan. Sehingga tidak menyalahkan pemain ketika menyaksikan pertandingan sepak bola,” ujarnya.

Diketahui, bermain futsal tidak seberat bermain sepak bola lapangan besar. Jelas, dari segi stamina bermain futsal tidak terlalu banyak menguras. Tetapi jika bermain di lapangan besar, stamina menjadi faktor utama. Untuk itu stamina harus betul-betul dijaga. (Nda)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Mau Cantik tapi Tetap Syar’i? Mulailah Koleksi Karya-karya Dwi Hapsari Ini!

Berita Tangerang - Bisa terlihat cantik dan syar'i merupakan...

15 Kedai Lokal Siap Unjuk Gigi di Festival Kopi Kabupaten Lebak 14-18 Desember 2022

Berita Lebak - Lebak Ekonomi Kreatif (Leekraf) menggelar festival...

Pakai Trail Kuning, Ini Aksi Eksentrik Sachrudin ‘Nyoride’ bareng Penghobi Motor di Kota Tangerang

Tangerang - Wakil Wali Kota Tangerang, Sachrudin berkesempatan turun...

Restoran Dinasty Berganti Nama Star Kitchen Celcius; Tak Ada Alkohol, yang Ada Makan Sepuasnya!

Cilegon - Restoran Dynasty yang berlokasi di Jalan Sultan...